Beji.patuk,-  Selasa 6 Januari 2026, semua Kalurahan se Kapanewon Patuk mengikuti kegiatan Pra Musrenbang di Kapanewon Patuk. Acara yang dimulai sekitar pukul 09.00 WIb tersebut dikuti oleh unsur Kapanewon Patuk, lintas Lembaga, kalurahan dan dihadiri oleh Baperida Kabupaten Gunungkidul. Panewu Patuk, Baryono Buang Prasetyo dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa tujuan dari acara Pra Musrenbang adalah untuk mematangkan usulan kegiatan  yang akan dibawa ke acara Musrenbang Kapanewon agar berjalan dengan lancar. Beliau juga menyampaikan bahwa pagu PIWK Kapanewon Patuk untuk tahun 2027 adalah sebesar Rp. 900.300.000,00. Pagu tersebut nantinya yang akan dibagi ke dalam kegiatan- kegiatan prioritas dengan harapan usulan kegiatan yang disepakati benar- benar maksimal hasilnya dan bermanfaat.

Artikel Terkini