Ganggu Kenyamanan Parkir, Beberapa Pohon ditebang
03 Juli 2019 18:25:52 WIB
Beberapa pohon diantaranya pohon kelapa dan jati yang terletak di kawasan parkiran pinggir kali Oya sudah ditebangi. Keberadaan pohon - pohon tersebut memang mengganggu kenyamanan dalam parkir mobil - mobil pengunjung kampung Jelok dan Resto Wulenpari. Selain letak pohon yang berada ditengah lahan parkir, pohon kelapa dipinggir juga membuat was - was jika buah atau daunnya jatuh menimpa mobil pengunjung.
Selaku pengelola parkir, Karang Taruna padukuhan Beji melakukan lobi dan musyawarah dengan pemilik pohon hingga akhirnya pemilik bersedia menebang pohon tanpa ganti rugi. Dengan tidak adanya pohon di tengah lahan parkir tersebut, kini lebih banyak mobil yang bisa parkir. Kedepannya parkiran tersebut juga direncanakan akan dibangun oleh Pemerintah Desa Beji sehingga selain menambah kenyamanan juga untuk PAD.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Menjelang Bersih Desa, PPAB Kalurahan Beji Gelar Pertemuan
- Peringatan Hari Kartini, Petugas Apel Pagi Semuanya Perempuan
- Pelayanan Pemerintah Kalurahan Mulai Aktif Kembali
- Takbir Keliling se Kalurahan Beji Berlangsung Meriah
- Tingginya Curah Hujan Sebabkan Longsor di Beberapa Titik
- Halaman Balai Kalurahan Beji Bakal digunakan Untuk Sholat Idul Fitri
- Libur Idul Fitri, Pelayanan Kalurahan Beji Tutup Mulai 28 Maret 2025