Desa Beji Siap Mensukseskan Verval BDT 2015
20 Oktober 2016 00:45:24 WIB
Tahun 2016 ini merupakan tahun yang luar biasa bersejarah di Gunungkidul,karena apa ? Karena Gunungkidul menjadi satu satunya kabupaten di seluruh Indonsia yang melaksanakan verval BDT (Basis Data Terpadu) tahun 2015 yang dilakukan oleh BPS dengan media Sistem Informasi Desa (SID). Saat ini seluruh desa di Kab. Gunungkidul telah online dengan web desa/ SID. Verval BDT adalah proses verifikasi faktual terkait data BDT yang diperoleh dari TNP2K Pusat. Dengan adanay verval ini diharapkan desa benar benar memiliki data yang akurat khususnya tentang kemiskinan. Adapaun data masuk dalam BDT ini diatur dengan pagu 40% penduduk termiskin di seluruh Indonesia. Ada beberapa tahapan yang akan dilakukan oleh Desa dalam proses verval ini, diantaranya yang telah dilakukan adalah mencetak data byname RTS dari SID yang akan dijadikan dasar bagi tiap dusun untuk melaksanakan verval. Tahapan yang kedua adalah rakor TKPKDes tahap pertama, kemudian musdus di Padukuhan. Adapun di Desa Beji dua tahapan akan dilaksanakan secara bersamaan, yang akan dilaksanakan pada hari ini Kamis, 20 Oktober 2016 bertempat di Balai Desa Beji dengan menghadirkan TKPKDesa, Dukuh, RT, RW dan Tokoh Masyarakat yang berasal dari unsur kelompok marginal yaitu penduduk miskin dan perempuan. Diharapkan masing masing padukuhan memberikan data yang benar benar valid terkait siapa saja yang menurut musyawarah tersebut layak untuk masuk kategori miskin. (A)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Menjelang Bersih Desa, PPAB Kalurahan Beji Gelar Pertemuan
- Peringatan Hari Kartini, Petugas Apel Pagi Semuanya Perempuan
- Pelayanan Pemerintah Kalurahan Mulai Aktif Kembali
- Takbir Keliling se Kalurahan Beji Berlangsung Meriah
- Tingginya Curah Hujan Sebabkan Longsor di Beberapa Titik
- Halaman Balai Kalurahan Beji Bakal digunakan Untuk Sholat Idul Fitri
- Libur Idul Fitri, Pelayanan Kalurahan Beji Tutup Mulai 28 Maret 2025