Lunas PBB Sebelum Jatuh Tempo, Pemerintah Kalurahan Beji Terima Penghargaan
Admin 03 Juni 2022 10:15:55 WIB
Beji.patuk,- Selasa 31 Mei 2022 Lurah Beji Bapak Arif Wahyu Saputra beserta koordinator petugas pungut PBB serta para Dukuh se Kalurahan Beji menghadiri acara penyerahan penghargaan bagi Kalurahan yang Lunas PBB sebelum jatuh tempo dari Bupati Gunungkidul dan Panewu Patuk. Pada kesempatan tersebut penyerahan penghargaan bagi Kalurahan dan Dukuh di wilayah Kapanewon Patuk dilakukan langsung oleh Bupati Gunungkidul, H. Sunaryanta. Kapanewon Patuk menjadi Kapanewon pertama se Kabupaten Gunungkidul yang berhasil melunasi PBB tahun 2022.
Untuk diketahui bahwa nilai tanggungan PBB yang ada di Kalurahan Beji pada tahun 2022 adalah sebesar Rp. 69.636.681,00 dengan wajib pajak yang tersebar di enam Padukuhan dengan rincian sebagai berikut :
Padukuhan Kerjan Rp. 15.658.418,00
Padukuhan Gunungan Rp. 10.466.918,00
Padukuhan Gedali Rp. 11.290.085,00
Padukuhan Beji Rp. 11.021.650,00
Padukuhan Krakalan Rp. 13.031.871,00
Padukuhan Jelok Rp. 6.244.079,00
Tanah Kas Kalurahan Rp, 1.923.660,00
Lurah Beji berharap prestasi ini dapat dilanjutkan ditahun –tahun berikutnya sehingga sangat mengharap partisipasi dari warga masyarakat Wajib Pajak yang mempunyai tanggungan untuk segera membayar setelah SPPT dibagikan. Dengan prestasi tersebut juga diharapkan menjadi jalan bagi Pemerintah Daerah khususnya untuk mengalokasikan program kegiatan kepada Kalurahan yang berprestasi.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Monitoring dan Evaluasi Reformasi Birokrasi Kalurahan oleh DPMKP2KB
- Logistik Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Gunungkidul Tiba di Kalurahan Beji
- Alur Permohonan Informasi di Kalurahan Beji
- Sosialisasi Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Oleh PPK Kapanewon Patuk
- Verifikasi Calon Penerima Program Lumbung Mataraman di Kalurahan Beji Patuk
- Jelang Hari Pemungutan Suara, PPS Kalurahan Beji Selenggarakan Bimtek KPPS
- Apel Kerja Senin 18 November 2024