18 KPM ,Terima BLT DD di Awal Tahun

Admin 16 Februari 2021 20:36:36 WIB

Beji.patuk-  Memasuki awal tahun anggaran 2021 beberapa regulasi yang berasal dari Pemerintah Pusat harus segera ditindaklanjuti dan direalisasikan oleh Pemerintah Kalurahan.  Salah satu hal yang harus segera ditindaklanjuti adalah pemanfaatan Sisa Lebih Perhitungan Anggaran (SiLPA)  Dana Desa Tahun 2020 yang harus dimanfaatkan untuk kegiatan Bantuan Langsung Tunai ,Padat Karya Tunai Desa maupun untuk Operasional Desa Aman COVID.  Berdasarkan hal tersebut, Pemerintah Kalurahan Beji bersama dengan Badan Permusyawaratan Kalurahan telah menyepakati bahwa SiLPA DDS TA 2020 yang berjumlah Rp. 27.613.200,- dimanfaatkan untuk BLT DD dan Operasional Desa Aman COVID.

Dari SiLPA DDS yang ada, sejumlah  Rp. 16.200.000,- dipergunakan untuk Bantuan Langsung Tunai dengan sasaran sejumlah 18 KPM dimana masing –masing KPM akan menerima  Rp.900.000,- (300.000 x 3), kemudian sisanya yaitu Rp. 11.413.200 dipergunakan untuk Operasional Desa Aman COVID.  BLT DD yang bersumber dari SiLPA tersebut telah disalurkan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) pada tanggal 27 Januari 2021, sesuai dengan nama –nama keluarga yang telah ditetapkan dengan Peraturan Lurah.  Proses penentuan KPM BLT  DD diserahkan kepada masing –masing Padukuhan untuk dibahas dan dimatangkan  dimasing –masing Padukuhan sebelum dimusyawarahkan di tingkat Kalurahan, dengan harapan  pelaksanaan Muskal dapat berjalan lancar dan kondusif.

Pada tahun 2021 ini,  Bantuan Langsung Tunai (BLT DD) masih menjadi program prioritas yang diatur oleh Pemerintah Pusat sebagaimana dituangkan dalam Peraturan Menteri Keuangan maupun Peraturan Menteri Desa PDTT, mengingat adanya sanksi yang diberikan bagi Desa yang tidak mengalokasikan anggaran Dana Desa untuk BLT. 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung