Perkuat Kader Kesehatan Jiwa, Kalurahan Beji Adakan Pelatihan dengan Narasumber dari RSJ Ghrasia

Admin 09 Februari 2023 14:19:48 WIB

Beji.patuk,- Inovasi dalam kegiatan Posyandu di Kalurahan Beji salah satunya adalah adanya  Posyandu Kesehatan Jiwa yang dibentuk di tiap Padukuhan se Kalurahan Beji.  Untuk memperkuat kader sebagai ujung tombak pelaksanaan kegiatan , pada hari Selasa sampai dengan Rabu tanggal 7-8 Februari 2023 Pemerintah Kalurahan Beji mengadakan kegiatan Pelatihan Kader Kesehatan jiwa bagi 30 orang kader.  Kamituwa Kalurahan Beji, Budiyono menjelaskan bahwa kegiatan tersebut sangat penting diadakan dengan tujuan menambah ilmu  pengetahuan serta pemahaman terkait kesehatan jiwa. Dengan adanya pelatihan dengan narasumber dari Puskesmas serta RSJ Ghrasia yang membidangi diharapkan kader kesehatan jiwa di Kalurahan Beji nantinya dapat mengimplementasikan ilmu yang diperoleh untuk menangani permasalahan yang mungkin ada di tengah masyarakat.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung