Musrenbang , Beberapa Usulan Beji Lolos Varifikasi Kecamatan.
Admin 16 Februari 2021 21:48:29 WIB
Beji.patuk,- Hasil usulan kegiatan yang disepakati dalam Musrenbang Kalurahan dibulan Oktober 2020 yang diwujudkan dalam bentuk dokumen DURKP oleh Pemerintah Kalurahan Beji telah ditindaklanjuti sebagian untuk diusulkan kepada Pemerintah Daerah maupun Pemerintah Provinsi. Menurut informasi dari Carik Beji, tidak semua kegiatan yang disepakati di Musrenbang Kalurahan secara otomatis langsung dapat diusulkan ke Pemerintah Daerah dikarenakan ditiap kegiatan yang diampu oleh masing –masing OPD memiliki persyaratan dan kriteria tertentu serta menyesuaikan dengan plot anggaran dari Kapanewon. Misalnya pagu untuk PIWK, dimana alokasi anggaran untuk Kapanewon Patuk di tahun 2022 sekitar 1.006.000.000,- dan dari pagu itu sekitar 30% yang diperbolehkan untuk fisik prasarana, sehingga hanya ada beberapa kegiatan prioritas yang dapat diusulkan melalui pagu itu. Kemudian misalnya usulan untuk peningkatan jalan, maka syaratnya antara lain adalah jalan yang statusnya sudah menjadi jalan kabupaten dan tercantum dalam SK Bupati. Begitu juga kegiatan lainnya baik dibidang pemerintahan sosial dan budaya, bidang ekonomi maupun bidang fisik sarana prasarana, dalam pengajuan usulan harus memenuhi persyaratan dan kriteria tertentu selain harus dilampiri dengan proposal, foto kegiatan, lokasi kegiatan dan sebagainya.
Beberapa kegiatan yang telah diusulkan oleh Pemerintah Kalurahan Beji dan telah diverifikasi di tingkat Kapenewon Patuk dan pada hari Selasa 2 Februari 2021 telah di sepakati dalam Musrenbang Kecamatan untuk diusulkan di tingkat Pemerintah Daerah antara lain adalah :
I |
BIDANG PEMERINTAHAN , SOSIAL DAN BUDAYA |
|
|
1.Bimtek pengelolaan keuangan desa |
PIWK |
|
2.Pengadaan sarana posbindu kit |
PIWK |
|
3.Pendampingan pengelolaan arsip |
PIS |
|
4.Penyuluhan dampak premanisme dan vandalisme |
PIS |
|
5.Penyuluhan dampak minuman keras |
PIS |
|
6.Workshop desa layak anak |
PIS |
|
7.Sosialisasi kebijakan administrasi kependudukan |
PIS |
|
8.Pengadaan APE PAUD |
PIS |
|
9.Rehab ruang kelas Sekolah Dasar |
PIS |
II. |
BIDANG EKONOMI |
|
|
1.Pembinaan kelompok sadar wisata |
PIWK |
|
2.Pelatihan Kewirausahaan bagi UMKM |
PIS |
|
3.Pelatihan budidaya tanaman pangan |
PIS |
|
4.Pembuatan sumur irigasi pertanian |
PIS |
III. |
BIDANG FISIK DAN PRASARANA |
|
|
1.peningkatan kapasitas jalan Kabupaten dengan pembangunan saluran drainase |
PIS |
Pemerintah Kalurahan berharap semoga usulan – usulan yang telah disepakati dalam forum Musrenbang Kecamatan tersebut nantinya dapat diterima dalam Musrenbang tingkat Kabupaten dan nantinya direalisasikan oleh Pemerintah Kabupaten Gunungkidul melalui OPD yang membidangi.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Monitoring dan Evaluasi Reformasi Birokrasi Kalurahan oleh DPMKP2KB
- Logistik Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Gunungkidul Tiba di Kalurahan Beji
- Alur Permohonan Informasi di Kalurahan Beji
- Sosialisasi Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Oleh PPK Kapanewon Patuk
- Verifikasi Calon Penerima Program Lumbung Mataraman di Kalurahan Beji Patuk
- Jelang Hari Pemungutan Suara, PPS Kalurahan Beji Selenggarakan Bimtek KPPS
- Apel Kerja Senin 18 November 2024